Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Ini Dia Deretan Motor Yamaha Terbaru dan Terbaik 2018



Siapa sih diantara kita yang tidak kenal pada produsen motor yang bernama Yamaha? Ya, tentunya kita sudah tidak asing lagi. Pasalnya, Yamaha merupakan salah satu vendor motor asal Jepang yang sudah terkenal diseluruh dunia. Hal itu pun terbukti, dimana Yamaha mampu menguasai pasar otomotif global. Begitu juga dengan pasar otomotif di Indonesia, yang didominasi oleh motor-motor Yamaha. Yup, pasalnya selain keren, mesin yang kuat. Ternyata busi Yamaha juga menjadi salah satu pertimbangan ketika membeli motor. Jika Anda sudah membuka situsnya, https://www.yamaha-motor.co.id/part-accessories/ygp/busi Anda tentu akan langsung tertarik.

Berbicara soal Yamaha, berikut di bawah ini ada deretan motor Yamaha terbaru dan terbaik 2018 yang harus anda ketahui :

1. Yamaha MT – 09 Tracer
Motor Yamaha terbaru dan terbaik 2018 yang pertama, yakni bernama Yamaha MT – 09 Tracer. Motor yang satu ini hadir dengan tampilannya yang terlihat sporty, garang, dan elegan. Yamaha MT – 09 Tracer ini mampu tampil gesit dijalanan, bahkan di medan yang ekstrim sekalipun. Tak hanya itu, ia juga dapat memberikan kenyamanan yang maksimal bagi para pengendaranya. Untuk urusan dapur pacunya, ia mengusung mesin 3 silinder berkapasitas 850 cc yang dapat menghempaskan tenaga maksimum sebesar 115 PS pada perputaran 10.000 rpm, serta memiliki torsi maksimum sebesar 87.5 Nm pada perputaran 8.500 rpm. Adapun mengenai fitur lain yang dimilikinya seperti suspense depan upside down, lampu LED bagian depan, dan knalpot inderbelly yang membuatnya terlihat semakin garang. Lantas, berapakah harganya? Mengenai harganya, Yamaha MT – 09 Tracer ini dibanderol sekitar Rp 325 jutaan.

2. Yamaha Nmax
Selain Yamaha MT -09 Tracer, Yamaha Nmax juga merupakan salah satu motor Yamaha terbaru yang direkomendasikan bagi anda. Motor matic yang satu ini tampil dengan desain lebih modis, sporty, dan elegan. Pada bagian dapur pacunya, ia membawa mesin berkapasitas 155 cc liquid cooled 4 stroke SOHC, yang dapat menghasilkan tenaga maksimum sebesar 11.1 KW pada perputaran 8.000 rpm. Tak hanya itu, ia juga memiliki torsi maksimum yang mencapai 14.4 Nm pada perputaran 6.000 rpm, dan menggunakan system pembakaran fuel injection. Terdapat 2 tipe varian Nmax yang tersedia , yakni tipe Non ABS yang dijual dengan harga Rp 25,7 jutaan, sedangkan tipe ABS dijual dengan harga Rp 29,6 jutaan.

3. Yamaha New Fino 125 Blue Core
Motor Yamaha terbaru dan terbaik 2018 berikutnya yang harus anda ketahui, yaitu Yamaha New Fino 125. Motor matic ini mengandalkan tipe mesin silinder 4 stroke SOHC, air cooled, yang berkapasitas 155 cc, sehingga dapat menghempaskan tenaga maksimum sebesar 7.0 Kw pada perputaran 8.000 rpm, serta torsi maksimum yang mencapai 9.6 Nm pada perputaran 5.500 rpm. Yamaha New Fino 125 menggunakan system pembakaran fuel injection, yang membuatnya irit bahan bakar. Terdapat 2 tipe varian yang tersedia, yakni tipe premium yang dimahar sekitar Rp 17.2 juta dan tipe grande yang dimahar sekitar Rp 18.4 jutaan.

4. All New Yamaha R1M
Gagah, sporty, dan elegan, itulah kesan-kesan yang tergambar pada sebuah motor sport yang bernama All New Yamaha R1M. Motor ini mengadopsi teknologi MotoGp, sehingga mampu menghempaskan tenaga maksimum sebesar 200 Ps pada perputaran 13.500 rpm, serta torsi maksimum sebesar 112.4 Nm pada perputaran 11.500 rpm. Mengenai harganya, All New Yamaha R1M ini di banderol sekitar Rp 812 jutaan.

Itulah beberapa deretan motor Yamaha terbaru dan terbaik 2018. Nah, untuk mengetahui lebih lengkapnya lagi tentang daftar motor terbaru Yamaha 2018, silahkan kunjungi situs resminya ya.

Follow Berita/Artikel Cahaya Perdana di Google News