Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Tampil Trendi dan Modis dengan Jaket Kulit Bomber Tozca Leather


Jaket bomber menjadi salah satu tren busana saat ini. Para pengamat mode mengakui jika fashion item yang satu ini tak disangka-sangka akan hits, terutama untuk street style akhir-akhir ini. Padahal, jaket bomber memiliki cutting besar dengan bagian tangan mengerut seolah-olah tampak seperti bergulung sehingga membuat pemakainya terlihat bulky (gembung).

Jaket bomber yang dikenal saat ini merupakan paduan dari dua jenis bomber ciptaan Leslie Irvin di tahun 1926. Lebih mencirikan bagian leher tanpa kerah tetapi menambahkan aplikasi dari bahan karet atau nilon di bagian kerah (seperti kerah tidur). Ciri lainnya, di bagian pinggang dan pergelangan tangan terdapat karet yang rekat dengan tubuh, mengingat fungsinya sebagai penjaga tubuh dari udara dingin saat terbang. Sebuah risleting di bagian lengan juga jadi ciri khas jaket bomber, ditambah dengan dua buah saku di bagian kiri dan kanan bawah jaket.

Beberapa rumah mode dunia mengeluarkan modifikasi jaket bomber. Sebut saja Luis Vuitton, Raf Simons, atau Rick Owens, hingga beberapa retail pakaian seperti HnM dan Stradivarius. Oleh karena itu pula, di Hollywood, jaket bomber dilirik sejumlah selebriti papan atas. Rata-rata mereka mengenakannya di aktivitas keseharian.

Di Indonesia, jaket bomber sudah dikenal sejak lama. Dua dekade lalu, jaket ini populer di kalangan anak muda setelah meroketnya film Top Gun yang dibintangi Tom Cruise. Jaket model ini juga identik dengan militer dengan warna hijau army serta ragam badge bertema penerbang. Akhir 2016, publik Indonesia semakin familiar dengan jaket bomber setelah dikenakan Presiden RI dalam acara jumpa pers.

Kini, kita tak sulit untuk mendapatkan jaket bomber karena Tozca Leather menyediakan jaket ini dari bahan 100% kulit asli domba Garut dengan kualitas terbaik. Saat ini kita begitu mudah menemukan pemakai jaket kulit bomber Tozca Leather di jalanan. Bahkan, dalam sebuah kerumunan, terutama yang dihadiri anak muda, pasti ada seseorang yang mengenakan jaket jenis ini. Selain sebagai fashion trend, jaket ini juga fungsional. Bisa digunakan saat cuaca tengah dingin semisal saat musim hujan. Pun untuk pengendara sepeda motor, jaket ini nyaman digunakan saat berkendara.

Meski mengesankan karakter boyish, kaum hawa tak perlu ragu memakai jaket kulit pria bomber buatan Tozca Leather. Ingin tampil chic dengan jaket kulit bomber Tozca Leather, Anda bisa memadupadankannya dengan heels favorit atau memasangkannya dengan dress selutut serta sneaker. Tampilan ini bisa dicoba untuk acara kasual atau mengharuskan Anda berada lama di kegiatan luar ruangan.

Musim hujan segera tiba, jadi saat yang tepat sekali untuk bergaya dengan jaket kulit pria bomber keluaran Tozca Leather. Selain memproduksi jaket kulit pria bomber, Tozca Leather yang beralamat di Kel.Tanjung Sari Kec.Karangpawitan Garut Jawa Barat juga membuat jaket kulit bikers motor, jaket kulit hoodie, jaket kulit jazz blazer, jaket kulit rock n roll, dan jaket kulit safari dengan beragam model serta ukuran.


Maman Malmsteen
Maman Malmsteen Aktif menulis sejak tahun 1986 di media massa. Menjadi announcer di Radio Fantasy 93,1 FM sejak tahun 1999. Menjadi Blogger sejak tahun 2010. Sekarang aktif sebagai Content Writer untuk beberapa Blog/Website.
Follow Berita/Artikel Cahaya Perdana di Google News